Sabtu, 25 Januari 2025, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UMRI sukses menyelenggarakan Workshop dengan tema “Creative Content for Social Media” di Ruang Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMRI. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 hingga sebelum Dzuhur ini bertujuan untuk membekali peserta dengan keterampilan dalam menciptakan konten kreatif di media sosial. Keterampilan ini sangat dibutuhkan di era digital saat ini, di mana kemampuan menciptakan konten yang menarik menjadi kunci utama dalam membangun personal branding dan promosi bisnis.
Workshop yang ditaja oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UMRI ini menghadirkan Creasnap sebagai narasumber utama serta bekerja sama dengan Galeri Investasi Syariah (GIS), Tax Center, dan Inkubator Bisnis (Inkubis). Workshop diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menciptakan suasana penuh berkah dan khidmat. Selanjutnya, ibu Reny Medikawati Taufiq, S.Kom., M.T., yang juga berperan sebagai narasumber, memberikan sambutan. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya kreativitas dalam pembuatan konten media sosial, terutama dalam membangun personal branding yang kuat dan mempromosikan bisnis secara efektif.
Workshop ini diikuti oleh 13 peserta, yang terdiri dari anggota Inkubis, Tax Center, dan Galeri Investasi Syariah (GIS) UMRI. Dalam sesi pelatihan, ibu Reny Medikawati Taufiq, S.Kom., M.T., membawakan materi mengenai:
1. Pentingnya konten dalam media sosial
2. Dasar-dasar visualisasi dan desain yang menarik
3. Teknik pembuatan konten kreatif menggunakan tools digital
4. Peserta tidak hanya mendapatkan teori, tetapi juga berkesempatan untuk langsung mempraktikkan cara membuat konten visual yang menarik.
Setelah sesi materi dan praktik selesai, kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai dokumentasi momen berharga dalam workshop ini. Acara ini diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi para peserta dalam mengembangkan kreativitas serta keterampilan mereka di dunia digital. Workshop ini juga menjadi langkah awal dalam membangun komunitas kreator konten yang mampu bersaing di era digital, serta mendukung inovasi dalam pemasaran dan komunikasi di media sosial.