Galeri Investasi Syariah (GIS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMRI Sukses mengadakan kegiatan edukasi publik pasar modal di SMAN 3 Tapung. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Selasa, 18 Februari 2025, pukul 13.30 WIB ini, bertujuan untuk memperkenalkan dan memberikan pemahaman tentang pasar modal, khususnya pasar modal syariah, kepada siswa-siswi kelas 12, yang diikuti oleh sekitar 130 peserta.
Dengan Mengusung tema Edukasi Publik Pasar Modal, kegiatan ini menghadirkan Tegar Prasetiyo dari DPM IDX sebagai narasumber utama. Dalam sesi pemaparan, Tegar menyampaikan berbagai informasi penting mengenai pasar modal, termasuk bagaimana cara berinvestasi di pasar saham, potensi keuntungan, serta risiko yang perlu diperhatikan oleh para calon investor muda, terutama dalam konteks investasi yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah.
Acara ini juga dihadiri oleh Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMRI Ibu Linda Hetri Suriyanti, SE., M.Ak., Ak., CA., CRMP., Serta dosen dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMRI, antara lain Bapak Diki Arisandi, S.Kom., M.Kom, dan Ibu Siti Samsiah, SE., M.Ak., Ak, yang turut memberikan dukungan dan membuka ruang diskusi bagi siswa-siswi yang antusias terhadap topik pasar modal syariah.
Selain itu, dengan adanya Galeri Investasi Syariah (GIS), siswa-siswi akan menjadi tertarik dengan investasi berbasis syariah. GIS memberikan pengetahuan tentang bagaimana prinsip-prinsip syariah diterapkan dalam pasar modal dan menjadi alternatif yang menarik bagi generasi muda yang ingin berinvestasi dengan cara yang lebih sesuai dengan nilai-nilai agama.
Kegiatan ini sangat penting sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan literasi keuangan dan pasar modal di kalangan generasi muda, terutama bagi siswa-siswi yang mulai merencanakan masa depan finansial mereka. Dengan edukasi yang diberikan, diharapkan mereka dapat lebih memahami konsep pasar modal dan lebih bijak dalam mengambil keputusan investasi di masa depan.
Acara ditutup dengan sesi tanya jawab yang interaktif, di mana siswa-siswi antusias untuk menggali lebih dalam terkait dunia investasi dan pasar modal, khususnya yang berlandaskan prinsip syariah