Pada 26 dan 27 November 2024, Bank Riau Kepri Syariah menjadi tuan rumah bagi acara bergengsi International Conference on Business Innovation, Social Sciences, Economics, and Accounting (ICBISEA). Acara ini mempertemukan para pakar, akademisi, dan praktisi untuk berbagi pengetahuan serta membahas inovasi terbaru dalam dunia bisnis yang berfokus pada keberlanjutan ekonomi. ICBISEA 2024 merupakan seminar internasional pertama yang ditaja oleh Fakultas ekonomi dan bisnis Universitas Muhammadiyah Riau, dengan menghadirkan beberapa nara sumber yaitu; Prof DR. Sema G. Dilna yang berasal dari Cotabato State University Philipina, selanjutnya Prof. Rushami Zien Yusoff dari Universiti Muhammadiyah Malaysia dan M.A Suharto yang merupakan perwakilan dari Bank Riau Kepri Syariah. Sebanyak 12 negara yang terdiri dari indonesia, India, Malaysia, Uganda, Nigeria, Oman, Filipina, United Arab Emirates serta Saudi Arabia turut berkontribusi dalam menyukseskan acara seminar dan konfrensi, dengan total 70 artikel yang dipresentasikan.
Acara ini juga mendapat dukungan dari Universitas Azlan Shah sebagai co-host, yang turut memperkuat kerjasama internasional dalam memperluas wawasan serta menciptakan kolaborasi dalam bidang inovasi bisnis dan ekonomi.
Dalam kesempatan ini, rektor Universitas Muhammadiyah Riau, Dr. H. Saidul Amin, MA sebagai keynote speaker sekaligus membuka acara tersebut. Acara ini juga menyoroti bagaimana sektor perbankan syariah dapat mendukung pembangunan ekonomi yang lebih inklusif dan berkelanjutan, memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan. ICBISEA 2024 tidak hanya menjadi ajang pertukaran ilmu, tetapi juga membuka peluang untuk memperkuat jaringan antar pemangku kepentingan, baik di tingkat nasional maupun internasional. Melalui kolaborasi yang terjalin, diharapkan acara ini dapat mendorong implementasi ide-ide inovatif yang berkelanjutan dan meningkatkan kontribusi sektor keuangan syariah dalam pembangunan ekonomi global yang lebih baik dan berkelanjutan.