Pekanbaru – Proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bidang Penerapan Iptek jebolan mahasiswa Program Studi Manajemen berhasil lulus seleksi. Kelompok PKM ini terdiri dari lima orang mahasiswa bernama Vera Nzly selaku ketua kelompok dan anggota bernama Waldi Awala, Nestytie Apta Rahmi, Ghani Firja Anshari dan Calvin Akira Z. dibawah bimbingan dosen Wan Laura Hardilawati, S.E., M.Si. Proposal berjudul “Pemanfaatan Ampas Industri Glycine Max Guna Meningkatkan Pendapatan Industri Tahu Dengan Menciptakan Produk Baru Layak Jual Melalui Packaging dan Pemasaran” merupakan kelompok kedua yang lulus seleksi PKM Lima Bidang dimana proposal yang diterima sebelumnya juga besutan mahasiswa program studi Manajemen.